Thomas Mueller mengatakan bahwa kekuatan Juventus ada pada teamwork.
Pernyataan tersebut dikeluarkan Mueller menjelang timnya, Bayern Munich
akan bertanding melawan Si Nyonya Tua pada first leg perempat final Liga
Champions Rabu dini hari nanti.
Selain itu Mueller juga memuji
permainan kolektif yang diperagakan Juventus. Bagi Mueller hal tersebut
adalah kekuatan dari La Vecchia Signora.
"Juve tidak memiliki
seorang Lionel Messi yang mencetak 50 gol dalam satu tahun, mereka
bermain sebagai tim. Mereka sangat menyatu," Ujar Mueller.
"Karena
semua orang tahu pertandingan ini akan menjadi sangat tidak
menyenangkan. Kenapa? karena anda tidak akan hanya fokus pada satu
pemain, mereka bermain sebagai tim dan akan tetap bersama-sama,"
Pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar